Jumat, 11 Juli 2014

Langkah Menata Dapur Mungil Yang Cantik

Memiliki dapur yang berukuran sempit terkadang membatasi kreativitas untuk mendekornya. Akibatnya, dapur pun di desain dengan ala kadarnya saja. Tentu kegiatan memasak Anda akan menjadi membosankan. Namun kini ada trik yang bisa Anda simak, untuk membuat dapur sempit Anda tetap stylish. Tak perlu direnovasi, cukup lakukan beberapa langkah simpel ini. Berikut caranya yang dikutip dari Interiorholic. Dapur Minimalis


Gunakan tempat penyimpanan yang unik, Agar dapur stylish, langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan lemari penyimpanan yang berdesain unik. Seperti lemari dapur yang tinggi supaya tidak memakan banyak ruang. Tambahkan beberapa rak yang bisa ditarik, dan lemari tempat untuk menaruh tong sampah.

Agar lebih menarik, sebaiknya pilih lemari yang berwarna terang. Tambahkan lemari gantung untuk memperbanyak ruang penyimpanan. Hindari lemari-lemari yang berwarna gelap, karena akan membuat dapur mungil Anda menjadi semakin sempit. Pilih furnitur yang berukuran tak terlalu besar, Pemilihan furnitur berperan penting dalam mendekor dapur yang sempit. Ada banyak perabotan dapur yang dijual di pasaran yang sangat efisien dan tidak memakan tempat.

Menggabungkan penataan perabotan. Agar hemat ruang, cobalah untuk menata kompor dan oven di satu tempat yang sama. Ini adalah langkah paling simpel untuk menghemat ruang. Susun semua perabotan dapur yang berukuran kecil dalam satu tempat, agar dapur tidak terlihat berantakan. Gunakan pencahayan ambient dan alami, Langit-langit dapur yang banyak cahaya akan memberi kesan memperluas ruang. Tambahkan beberapa lampu tempel di langit-langit agar dapur Anda terlihat lebih luas. Selain itu, jangan lupa membuka jendela untuk menyempurnakan cahaya ambient dengan cahaya alami. Gambar Dapur Minimalis

Jika pada tahun lalu desainer cenderung mendekor dapur agar terlihat lapang dan ringan, namun sepertinya tren desain seperti ini tidak akan berlanjut di tahun ini. Sejumlah pakar interior menyebut ada tiga macam desain dapur yang diprediksi akan booming. Berikut penjelasannya yang dilansir dari interiorholic.

Dapur 'tersembunyi' Desain dapur saat ini yaitu bagaimana menata furnitur agar dapat 'tersembunyi' dan tertata dengan apik. Saat ini banyak dapur didesain dengan menggunakan teknologi tinggi untuk mengefisienkan tempat. Dengan satu tombol semua furnitur yang Anda butuhkan dapat ditemukan dengan mudah. Selain itu dapur 'tersembunyi' ini juga menggunakan kompor listrik yang terintergrasi langsung dengan meja.

Dapur 'melayang' Furnitur yang ringan menjadi faktor yang paling penting dalam mendekor dapur melayang ini. Selain itu, agar kesan 'melayang'nya lebih dapat, Anda bisa memberikan sentuhan lampu LED. Lampu jenis ini menjadi primadona dalam beberapa tahun belakangan untuk menambah efek modis dalam desain dapur.

Dapur 'hidup' Maksud dapur hidup ini adalah dapur yang terbuka dan menyatu dengan beberapa ruangan lain dirumah. Dekorasi seperti ini menggambarkan kombinasi antara kehidupan dan kegiatan memasak. Sama seperti dapur ' tersembunyi', pada dapur 'hidup' ini, perabotan dapur juga didesain untuk mengefisienkan ruang dirumah.

Arsitek Rita Laksmitasari menuturkan, mendekor ulang dapur sah-sah saja, asalkan tidak mengubah fungsinya. "Karena pada dasarnya dapur sudah memiliki pola yang paten. Mulai dari kita menaruh barang belanjaan sampai dimasak dan disajikan," kata Rita.

Menurut Rita, hal yang paling mudah dilakukan adalah mengubah sedikit tampilan dapur, seperti menambah aksesoris atau mengubah kitchen set. Namun, kita perlu mengingat juga kebutuhan penyimpanan. "Jangan sampai dikorbankan hanya karena ingin menampilkan dapur yang bergaya. Perhatikan volume dan jenis dapur itu sendiri, apakah dapur basah atau kering," tambah Direktur Mitra Bangun Sekawan ini. Desain Dapur Rumah

Adapun beberapa tips mudah dalam menciptakan tampilan dapur agar terlihat "baru", di antaranya sebagai berikut:

1. Ganti warna dinding Memilih warna yang kontras dengan pintu dan lemari kabinet dapur Anda akan memberikan kesan make over yang dengan instan bisa Anda ciptakan di dapur. Jika ingin tetap mempertahankan skema warna dapur Anda, berikan suasana baru dengan tambahan aksesoris dapur yang memiliki warna berbeda.

2. Pilih aksesoris Sebelum memilih aksesoris pada dapur, sesuaikan dengan selera Anda dan pertimbangkan dahulu apakah Anda suka dapur yang memiliki banyak peralatan masak dengan tempat yang mudah dijangkau? Atau Anda menyukai tatanan yang agak berantakan? Atau dapur yang rapi dengan rak tertutup? Keputusan ini akan membantu Anda ketika merencanakan bentuk rak, kabinet penyimpanan dan tempat peralatan dapur. Dapur Rumah Minimalis

3. Rapikan peralatan dapur Lihat kembali koleksi peralatan dapur Anda. Jika ada yang sudah tidak terpakai atau rusak langsung singkirkan dan ganti dengan yang baru. Membersihkan dapur dari item yang tidak perlu akan membuat tampilan dapur Anda tampak lebih rapi, bersih, dan baru.

4. Tingkatkan pencahayaan Banyak dari kita yang menggunakan pencahayaan lampu yang keras pada dapur. Coba ganti dengan pencahayaan yang lebih lembut karena dapat menimbulkan suasana baru dan meningkatkan mood ruangan.

5. Tambahkan rak dan tempat duduk Dapur adalah ruangan dengan segala rempah-rempah dan bahan makanan. Untuk itu, aroma menjadi poin penting pada dapur, aroma adalah magnet utama untuk menarik angota keluarga lain menuju ke dapur. Jika dapur Anda cukup besar, Anda bisa menambahkan beberapa kursi di dapur. Tambahan beberapa anggota keluarga di dapur akan membuat suasana yang lebih hangat dan menyenangkan pada saat memasak. Gambar Dapur Rumah Minimalis

Buat beberapa rak atau ambalan yang diisi dengan toples kaca bumbu-bumbuan. Tambahan lain seperti keranjang anyaman yang diisi dengan buah segar atau roti juga bisa menciptakan suasana dapur yang lebih hangat. "Satu hal yang harus diingat adalah kebersihan dapur itu sendiri. Karena dari dapur yang bersih dan sehat akan menciptakan keluarga yang sehat juga," imbuhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.